
Setelah lama ditunggu, Naval Group akhirnya berhasil menyelesaikan kapal selam nuklir kelas Barracuda pesanan Angkatan Laut Prancis untuk menggantikan kapal selam kelas Rubis yang sudah bertugas sejak 1980an.
Kapal selam nuklir pertama dari kelas itu diberi nama Suffren, dan diluncurkan pada tanggal 12 Juli oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron di pelabuhan Cherbourg.
Sebagai kapal selam nuklir, Suffren tergolong besar dengan panjang 99 meter. Bandingkan dengan Scorpene atau Chang Bo Go yang sepanjang kisaran 60 meteran saja.
Suffren akan menjalani uji laik laut pada akhir Juli dan jika segalanya lancar, maka AL Prancis akan menerima Suffren di pangkalan kapal selam Toulon pada musim panas 2020.
Menurut Admiral Christophe Prazuck selaku KASAL Perancis, Suffren menandai lahirnya kelas baru pemburu yang tidak hanya sekedar bersembunyi di kedalaman lautan, tapi menghadapi musuh-musuhnya.
Barracuda Class sendiri dikembangkan selama 10 tahun dengan biaya sekira 9,1 Milyar Euro untuk keseluruhan programnya.