You are here
Home > Berita > Pilot AU Filipina Berlatih Terbangkan Heli Serang Eks Israel

Pilot AU Filipina Berlatih Terbangkan Heli Serang Eks Israel

PNA (27/7) memberitaakan bahwa tim yang terdiri dari pilot dan teknisi Angkatan Udara Filipina sudah diberangkatkan ke Yordania untuk berlatih menerbangkan helikopter tempur AH-1S Step III Cobra.

Helikopter AH-1S tersebut merupakan heli yang dihibahkan Israeli Defence Force ke Angkatan Udara Yordania pada 2014, yang lalu akhirnya menghibahkannya ke Filipina. AH-1S di IDF dikenal sebagai AH-1S Tzefas.

Baca juga: Rotor Ekor MRH-90 Taipan Getar-getar, Australia Larang Terbang Helikopternya

Sebanyak 2 unit helikopter dipastikan akan diterima Filipina, dengan sejumlah opsi tambahan lainnya. Filipina membayar dana sebesar 158 juta Peso untuk menutup biaya-biaya terkait transfer AH-1S tersebut ke Filipina yang diambil dari SARO (Special Allotment Release Order).

Adalah Presiden Rodrigo Duterte sendiri yang tahun lalu mengumumkan bahwa Kerajaan Yordania siap menerima hibah 2 heli Cobra dari Yordania. AH-1S itu akan dikirimkan pada tahun ini.

Tinggalkan Balasan

Top